Kabar beasiswa S1 2022 Jerman tampaknya sudah menjadi agenda yang paling ditunggu-tunggu siswa-siswi internasional di tahun ini. Pasalnya, negara di benua Eropa dengan Ibu Kota Berlin memang kerap memberikan tawaran yang tidak pernah biasa saja.
Mulai dari kuliah gratis, tunjangan uang saku, bahkan tidak sedikit yang memberikan pekerjaan sehingga mahasiswa bisa menyambi magang. Selain itu, banyak mahasiswa juga bisa mendapatkan pekerjaan cukup mudah sehingga bisa bekerja paruh waktu di sela-sela kegiatan kuliahnya.
Sejak 2014, pemerintah Jerman membuat kebijakan penghapusan biaya kuliah sehingga negara ini menjadi salah satu tujuan studi paling diminati. Diketahui hingga saat ini, mayoritas negara bagian Negeri Hitler menerapkan kebijakan tersebut.
Dengan demikian, mahasiswa hanya dibebankan biaya fasilitas kampus saja, seperti kafetaria, gedung olahraga, perpustakaan, dan lain sebagainya. Untuk menunjang kebutuhan tersebut, calon mahasiswa dapat mendaftar salah satu dari beberapa jenis beasiswa S1 2022 Jerman.
Beasiswa S1 2022 Jerman
Penting diketahui juga, beasiswa untuk Strata 1 kuliah di Jerman, baik dari pemerintah atau non-pemerintah rata-rata tidak full. Artinya, hanya meringankan untuk satu hingga dua semester saja.
Namun, terdapat pula beberapa tawaran dari penyedia program untuk memperpanjang masa beasiswa. Selain itu, kemudahan mendapat pekerjaan di Jerman bisa dimanfaatkan untuk menambah biaya kuliah agar tetap lanjut hingga lulus.
Lantas apa saja jenis beasiswa yang menawarkan kuliah gratis di Jerman tahun 2022? Rata-rata orang hanya mengetahui Jerman memberikan beasiswa S2 untuk calon mahasiswa, tetapi ternyata cukup banyak pilihan yang dapat dipilih. Yuk, simak ulasan berikut hingga akhir supaya menemukan mana yang bisa di-apply!
1. Beasiswa Deutschlandstipendium Sebagai Beasiswa S1 2022 Jerman
Salah satu beasiswa yang disebut masih jarang dikenal masyarakat adalah Deutschlandstipendium Scholarship. Bantuan biaya kuliah ini disponsori oleh pemerintah federal dan juga beberapa perusahaan swasta.
Meskipun tanda tangan penerimaan tunjangan ini hanya untuk dua semester pertama, sebagaimana disebut sebelumnya, beasiswa satu ini dapat diperpanjang. Menariknya, tunjangan dari bantuan ini tidak melihat berapa penghasilan orang tua per bulannya sehingga siapa saja dapat mendaftar.
Sebagai informasi, tunjangan yang diberikan dari Deutschlandstipendium tidak hanya menyangkut materi, tetapi juga non-materi. Penerima bantuan dana kuliah ini dapat mengikuti program mentoring, relasi dan jaringan, serta tempat untuk magang.
Untuk dana siswa per bulannya sekitar €300 euro atau setara Rp5 juta. Terdapat beberapa universitas yang bekerja sama dengan Deutschlandstipendium, salah satunya Technische Universitat Hamburg.
2. Erasmus Plus Scholarship Beasiswa S1 2022 Jerman
Bagi sebagian besar orang, jenis tunjangan untuk kuliah ini sudah cukup dikenali, tetapi sebagai beasiswa S2. Namun, Erasmus+ (plus) atau Erasmus Mundus juga menyediakan program bantuan biaya studi di Jerman.
Beasiswa S1 2022 Jerman yang satu ini hanya dapat menunjang kebutuhan selama satu tahun saja. Namun, kembali lagi pada keuntungan kuliah di Jerman, asal berusaha, mahasiswa dapat mendaftar beasiswa lain setelahnya atau memilih freelance.
Untuk diketahui, Erasmus plus memberikan dana secara penuh untuk satu tahun pertama mahasiswa. Berbagai tunjangan seperti biaya akomodasi tempat tinggal, uang saku, bahkan ongkos keberangkatan pun bisa didanai.
Berdasar ungkapan salah satu mahasiswa penerima Erasmus Plus Scholarship, jumlah keseluruhan yang diterima dari bantuan ini sekitar €24 ribu. Jika ditotalkan dalam rupiah, dana itu mencapai Rp190 jutaan, sebuah angka yang fantastis, bukan?
Tambahan informasi, biaya tersebut akan dialokasikan pada beberapa hal. Untuk dana sehari-hari, mahasiswa akan mendapat uang saku sebesar €1 ribu per bulannya atau setara Rp16 juta.
3. Kurt Hansen Science Scholarship
Jenis beasiswa ini didistribusikan untuk mahasiswa yang memilih program studi sains. Tunjangan yang diberikan oleh Bayer Foundation ini tidak disebutkan secara pasti, sebab mengutamakan nominal yang dibutuhkan mahasiswa.
Sebagaimana diketahui, negara kelahiran Einstein ini cukup tersohor dengan program engineer hingga sains-nya. Karenanya, tidak heran jika Bayer Foundation bersedia menunjang kebutuhan mahasiswa secara full selama masa studi.
Mulai dari tuition fee, living cost, summer course, hingga skripsi didanai satu jenis beasiswa ini. Namun, untuk mendapatkan bantuan ini, siswa harus memenuhi ketentuan dan syarat yang cukup tinggi.
Penilaian sekolah sangat baik, wawasan luas dan tidak terbatas, serta sederet kualifikasi lain yang bisa dimiliki oleh orang ber-iQ tinggi. Penting diketahui, beasiswa S1 2022 Jerman yang diberikan secara full terbilang langka.
Kurt Hansen Science dapat ditandai bagi Anda yang punya kriteria mumpuni. Selain itu, untuk yang baru masuk sekolah menengah, persiapkan diri agar bisa kuliah di negeri Einstein tanpa biaya.
4. Beasiswa dari Universitas di Jerman
Selain beasiswa dari berbagai organisasi dan perusahaan, tidak sedikit juga universitas yang memberikan keringanan biaya kuliahnya. Seperti, Universitas Hamburg Merit, Universitas Heidelberg, Universitas Humboldt, University of Koblenz and Landau, Universitas Aachen, dan masih banyak lagi.
Dari sekian banyak kampus tersebut, masing-masing memberikan tunjangan dengan nominal berbeda dan masa beasiswa tidak sama. Namun, rata-rata jangka waktu beasiswa yang diberikan adalah dua semester pertama.
Selain itu, untuk syarat dan ketentuan pun relatif berbeda, tergantung pada kebijakan tiap-tiap universitas. Misalnya, Universitas Heidelberg memberikan dana bantuan tersebut untuk mahasiswa kedokteran yang berasal dari negara berkembang, seperti Indonesia.
Catatan penting, untuk mengajukan beasiswa S1 2022 Jerman dari universitas di atas, calon mahasiswa harus terdaftar di kampus tersebut. Kemudian melengkapi persyaratan yang telah ditentukan sebagai kebijakannya.
Menilik Jerman sebagai Pusat Studi Idaman
Menjadi salah satu negeri di benua eropa dengan sejuta keindahannya, Jerman juga menarik banyak pendatang, seperti mahasiswa, karena destinasinya. Kemudian, anggapan lain lain menyebut bahwa untuk mendapat beasiswa di negara ini terbilang mudah dan tidak dipersulit dengan beragam persyaratan.
Tunjangan yang terbilang fantastis dan cukup menggiurkan pun menjadi salah satu alasan banyaknya siswa terdorong kuliah di negara ini. Meski beberapa mengatakan, biaya hidup di Jerman cukup mahal sehingga bantuan tersebut di atas bisa dianggap nominal yang normal. Namun, tidak sedikit juga yang merasa sangat dicukupkan dengan bantuan tersebut, semua kembali pada diri masing-masing.
Beberapa rekomendasi beasiswa S1 2022 Jerman di atas dapat dijadikan referensi untuk memilih studi lanjutan setelah lulus SMA sederajat. Sebagai informasi juga, beberapa jenis beasiswa untuk kuliah di Jerman tidak terlalu mengutamakan nilai, seperti Deutschlandstipendium Scholarship.
Mengutip pernyataan salah satu penerima beasiswa ini, pertimbangan diterima tidaknya seseorang dalam program beasiswa juga bisa karena disabilitas. Jadi, manfaatkan kesempatan kuliah dengan beasiswa S1 2022 Jerman sebaik-baiknya, ya.