Apakah Sulit untuk Masuk Jurusan SBMPTN HI UGM?

Salah satu jurusan pilihan ketika UTBK adalah untuk SBMPTN HI UGM, dari segi manapun memang jurusan tersebut sangat banyak peminat. Sehingga sudah pasti akan ramai oleh pendaftar dari jalur mana pun, salah satunya SBMPTN.

Termasuk Ke Fakultas FISIPOL

Jika Anda lolos jalur SBMPTN HI UGM, Anda akan termasuk ke dalam Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik atau yang disingkat FISIPOL. Program Sarjana Hubungan Internasional dikelola oleh Departemen Ilmu Hubungan Internasional sejak 1957.

Departemen Ilmu Hubungan Internasional di UGM menjadi institusi pertama yang memberikan pengajaran tentang Ilmu HI di Indonesia. Maka, departemen tersebut menjadi departemen HI tertua di Indonesia, tak heran peminatnya fantastis.

Berkenaan dengan adanya kurikulum nasional, diadakan pembakuan nama-nama program studi pada program pendidikan Sarjana di UGM. Salah satu yang dibakukan adalah Ilmu Hubungan Internasional, ditetapkan oleh Dirjen Pendidikan Tinggi.

Di dalam Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik sendiri tidak hanya dihuni oleh Ilmu Hubungan Internasional saja, tetapi banyak lainnya. Misalnya seperti Politik dan Pemerintahan, Ilmu Komunikasi, Sosiologi, Manajemendan Kebijakan Publik, serta Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan.

Kemudian di dalam prodi HI sendiri telah berkembang waktu demi waktu sehingga saat ini telah ada program S1 Internasional dan Pascasarjana. International Undergraduate Program atau IUP diharapkan dapat mempersiapkan mahasiswa dengan kompetensi akademik dalam keterlibatan internasional.

Maka itu, tahun 2011 di bentuklah IUP yang tujuannya untuk membawa perubahan dari kondisi politik, ekonomi, dan sosial yang lebih baik. Sementara untuk Pascasarjana Ilmu Hubungan Internasional sudah ada sejak tahun 2002.

Pascasarjana tersebut diadakan untuk memperluas tingkat pendidikan Ilmu Hubungan Internasional yang ada di UGM. Juga untuk mengkaji lebih dalam isu-isu yang berhubungan dan dapat menjadi sebuah ilmu baru bagi peradaban ilmu HI.

Untuk Anda yang memilih jurusan SBMPTN HI UGM, maka harus mengerti apa dan bagaimana Ilmu Hubungan Internasional itu berjalan.

Info Tentang Jurusan Hubungan Internasional

Dalam memilih jurusan SBMPTN HI UGM, banyak yang masih menganggap hal-hal di bawah ini sebagai suatu yang wajib. Padahal itu semua hanyalah mitos jurusan Hubungan Internasional yang menyebar dari mulut ke mulut.

1. Seberapa Penting Skill Bahasa Inggris?

Anggapan bahwa masuk HI harus pintar bahasa Inggris membuat banyak peserta SBMPTN HI UGM sering mundur. Padahal ternyata hal tersebut hanyalah mitos yang tidak sepenuhnya benar dalam pelaksanaannya.

Meski memang literatur yang dibutuhkan untuk mengkaji ilmu-ilmu atau teori dalam prodi tersebut berbahasa Inggris. Tetapi tidak harus menguasai bahasa Inggris secara penuh dan benar-benar lancar.

Bukan berarti yang memiliki kelemahan dalam menguasai bahasa Inggris tidak bisa berkuliah di jurusan tersebut. Masih banyak cara untuk mempelajari bahasa Inggris agar lebih bisa memahami jurnal ataupun literatur yang dibutuhkan.

2. Apakah Harus Jadi Diplomat Setelah Lulus?

Camaba SBMPTN HI UGM banyak yang mengira bahwa jika lulus nanti akan menjadi Diplomat. Memang salah satu jenjang karier yang bisa dimasuki oleh lulusan HI adalah sebagai Diplomat, tetapi tidak hanya itu.

Faktanya, banyak mahasiswa yang gugur dalam memegang teguh pendiriannya untuk bekerja sebagai anggota Diplomat. Peluang kerja lulusan HI begitu luas, misalnya saja Jurnalis, aktivis pada LSM Internasional, bekerja di organisasi Internasional juga.

3. Seberapa Sering ke Luar Negeri?

Jika ingin menjadi CAMABA SBMPTN HI UGM, salah satu hal yang harus dimiliki adalah banyaknya pengalaman ke luar negeri. Hal tersebut adalah mitos tentunya, karena tidak ada kewajiban mahasiswa HI untuk berpengalaman ke luar negeri.

Jika memang bisa dan memiliki kemampuan, tentunya akan baik untuk pengalaman diri sendiri, tetapi tidak akan berpengaruh terhadap perkuliahan. Nanti akan ada waktunya mahasiswa HI berkunjung ketika mengikuti MUN atau lainnya.

4. Apakah Harus Pandai Public Speaking?

Faktanya segala program studi juga membutuhkan keterampilan berbicara yang baik, karena berususan dengan orang banyak. Tidak hanya pada jurusan Hubungan Internasional saja, tetapi hampir seluruh penjurusan lainnya.

Nantinya mahasiswa akan terlatih dengan sendirinya untuk bisa mengatur dan memperbaiki cara yang baik dalam berbicara. Jadi tidak perlu risau jika belum memiliki kemampuan berbicara yang baik, karena nantinya akan dilatih.

5. Apakah Hanya Mempelajari Pariwisata?

Jika Anda salah satu peserta yang memilih jurusan SBMPTN HI UGM dan berpikir bahwa yang dipelajari adalah pariwisata, maka salah. Karena hal yang paling banyak dipelajari nantinya ada tentang politik, bukan hanya pariwisata dan budaya.

Biasanya isu atau permasalahan budaya maupun pariwisata akan menjadi bahan kajian yang dikupas menggunakan teori. Teori-teori yang nantinya digunakan meliputi teori sosial, politik, dan ekonomi yang sudah dipelajari.

Mitos-mitos di atas harus diketahui oleh camaba jalur SBMPTN HI UGM agar tidak salah kaprah dan menjadi tidak percaya diri. Karena sejatinya semua bisa dipelajari dan bisa dilatih jika memiliki kesungguhan serta tekad yang kuat.

Baca Juga: Jangan Sampai Didiskualifikasi di SBMPTN Gelombang 1 2022

Prospek Kerja Hubungan Internasional

Ketika telah memutuskan untuk mendaftar pada program SBMPTN HI, maka Anda pasti tengah berpikir apa saja kira-kira prospek kerjanya. Pekerjaan seperti apa yang bisa dimasuki oleh lulusan Hubungan Internasional dan masih berhubungan dengan jurusannya.

Yang paling umum ada dipiran masyarakat ialah Diplomat atau seseoran gyang bekerja untuk Diplomasi negara dengan negara lainnya. Tak hanya itu, jika menjadi lulusan HI Anda juga bisa terjun sebagai politisi karena masih berhubungan.

Banyak hal berbau politik yang dibahas semasa perkuliahan sehingga dapat menjadi dasar untuk bekerja di bidang tersebut. Kemudian ada pula International Officer, atau di instansi Internasional dengan gaji yang lumayan fantastis.

Sebagai camaba HI UGM, nantinya setelah lulus Anda juga dapat melamar pekerjaan sebagai jurnalis yang kompeten. Pekerjaan selanjutnya yang paling dekat dengan mahasiswa adalah menjadi seorang dosen pengajar.

Setelah lulus S1, mahasiswa dapat melanjutkan ke jenjang Pascasarjana dan memilih jurusan yang lebih detail lagi. Setelah itu, Anda dapat melamar sebagai dosen Hubungan Internasional di berbagai perguruan tinggi di Indonesia.

Jika ingin gaji yang lebih tinggi, Anda dapat mencoba melamar sebagai konsultan Internasional gajinya mulai dari Rp5.000.000 sampai puluhan juta. Tentunya kenaikan gaji akan dibarengi dengan pekerjaan yang lebih advance lagi nantinya.

Masih banyak pekerjaan lain yang dapat dimasuki camaba HI UGM yang nantinya lulus sebagai Sarjana Hubungan Internasional. Anda juga bisa memutuskan  menjadi penulis yang menulis tentang kondisi hubungan negara-negara.

Atau sesuatu yang berhubungan dengan hubungan internasionalis, dimana hal tersebut bisa menjadi sebuah bahan kajian. Yang nantinya membawa dampak yang besar bagi ilmu Hubungan Internasional di generasi selanjutnya.

Hal-hal di atas bisa menjadi jawaban atas keingintahuan Anda sebagai pendaftar SBMPTN HI UGM yang akan melaksanakan ujian. Kuncinya adalah untuk tetap mencari informasi sebanyak-banyaknya dan berusaha semaksimal mungkin agar dapat lulus dengan baik. Yuk cek info updatenya di https://hi.fisipol.ugm.ac.id/profile/.

Leave a Comment