Bisa untuk Berbagai Jenjang, Yuk Kenalan Sama Beasiswa Aceh Carong

Daftar Isi

Beasiswa Aceh Carong merupakan program pemberian darmasiswa atas usulan dari PT untuk mahasiswa Aceh yang diterima pada tahun berjalan. Yaitu diberikan untuk masyarakat yang berstatus kurang mampu dari segi ekonomi namun memiliki prestasi dalam pendidikan. Yuk simak sekarang pendaftaran mengenai beasiswa ini agar tidak terlewat pendaftarannya.

Kapan Pendaftaran Beasiswa Aceh Carong Dibuka?

Pendaftaran beasiswa Aceh Carong 2022 dibuka sekitar bulan Mei hingga Oktober 2022. Jadwal tersebut merupakan perkiraan darmasiswa tersebut akan dibuka.

Adapun pendaftarannya dilakukan dengan mendaftarkan diri secara langsung ke Pemerintah Daerah Aceh. Untuk informasi penting seputar darmasiswa ini dapat mengikuti akun sosial media PT atau Politeknik masing-masing.

Salah satu tautan yang membahas darmasiswa ini adalah https://www.instagram.com/beasiswa.usk/?hl=id merupakan link menuju sosial media Universitas Syiah Kuala.  Adapun darmasiswa Aceh Carong untuk Politeknik dapat mengikuti sosial media himpunan mahasiswa akuntansi Politeknik Aceh.

Akun-akun sosial media tersebut hanya media untuk menyalurkan informasi terkait darmasiswa Aceh untuk masuk ke perguruan tinggi tersebut. Artinya, untuk dapat mengikuti informasi lebih lengkapnya mengenai pendaftaran beasiswa di Politeknik Aceh, dapat mengikuti akun sosial medianya.

Anda juga dapat memilih perguruan tinggi lain yang ada di Aceh selama menyediakan darmasiswa Aceh Carong. Mengenai pendaftaran, Anda juga dapat menanyakannya ke bagian Kemahasiswaan Universitas masing-masing.

Kelengkapan Administrasi Beasiswa Aceh Carong

Ada beberapa kelengkapan administrasi yang harus dipenuhi oleh calon penerima beasiswa Aceh Carong ini. Berikut berkas yang perlu dipersiapkan:

  • Surat Keterangan

Calon penerima beasiswa diharuskan untuk melampirkan surat keterangan miskin yang dikeluarkan oleh Kades/Reje/Camat daerah asal. Selain itu juga melampirkan SK pekerjaan orang tua yang dibuat atau dikeluarkan oleh Kades/Geuchik/Camat/Reje daerah asal dan/atau slip gaji.

Calon penerima beasiswa juga diminta untuk melampirkan surat keterangan aktif kuliah.

  • Keterangan Tempat Tinggal

Pelamar beasiswa juga diminta untuk melampirkan foto tempat tinggal orang tua sesuai dengan alamat di KTP dan atau KK.

  • Sertifikat dan Pas Foto

Pelamar melampirkan sertifikat akreditasi perguruan tinggi atau program studi. Selain itu juga memberikan pas foto berukuran 4×6 berwarna sebanyak dua lembar.

Terakhir, calon penerima beasiswa juga diminta untuk mengisi surat pernyataan yang dilampirkan.

Untuk kelengkapan berkas administrasi lainnya dapat berubah atau ada penambahan. Maka dari itu, ada baiknya pelamar menanyakan terlebih dahulu ke bagian mahasiswa mengenai berkas yang akan dilengkapi.

Ketentuan Beasiswa Aceh Carong

Untuk ketentuan beasiswa Aceh Carong ini cukup berbeda tiap PT dan juga jenjang. Namun ada beberapa ketentuan umum yang dapat dilihat sebagai berikut:

  • Mahasiswa Tahun Angkatan

Untuk mendaftar beasiswa ini, pelamar merupakan mahasiswa dari angkatan 2020, 2021, dan 2022. Maksimal 2 tahun sebelumnya berjalan untuk dapat melamar beasiswa ini.

  • Domisili

Sesuai dengan namanya, darmasiswa ini ditujukan untuk masyarakat atau penduduk yang ada di Aceh. Yaitu dibuktikan dengan KK dan atau KTP paling kurang berada di wilayah Aceh adalah 2 tahun.

Selain itu, beasiswa ini juga ditujukan untuk penduduk yang kurang mampu dari segi ekonomi atau berasal dari keluarga miskin.

  • Surat Keterangan

Ada dua surat keterangan yang harus diserahkan pelamar untuk mendaftarkan diri sebagai penerima darmasiswa. Yaitu berbadan sehat jasmani dan juga rohani yang dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari Dokter.

Yang kedua, surat keterangan berkelakuan baik yang dikeluarkan oleh Ketua Jurusan atau Ketua Program Studi.

  • Ketersediaan Diri

Ketersediaan diri yang dimaksud adalah bersedia mengikuti seluruh proses seleksi dan juga menandatangani surat pernyataan dalam bentuk format terlampir. Adapun surat pernyataan tersebut berisikan tentang bersedia kembali ke Aceh setelah menyelesaikan program studi.

Selanjutnya yang kedua, tidak menerima program darmasiswa dari sumber lain. Ketiga, tidak terlibat ke dalam aktivitas kejahatan atau organisasi yang melanggar hukum dan UUD 45.

Keempat, tidak pernah atau tidak akan terlibat dalam tindakan yang melanggar kode etik akademik. Kelima, mampu memenuhi ketentuan darmasiswa yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Aceh.

Keenam, salah satu anggota keluarga kandung tidak sedang menerima program darmasiswa dari BPSDM Aceh. Terakhir, menyampaikan data serta dokumen tersebut dengan benar dan sesuai dengan aslinya.

Ketentuan Beasiswa Aceh Carong

Ketentuan darmasiswa selanjutnya yang terakhir adalah PT dan atau prodi dalam negeri yang dipilih paling rendah terakreditasi B. Yaitu dibuktikan dengan melampirkan berkas sertifikat akreditasi program studi dan atau perguruan tinggi.

Alur Pendaftaran Beasiswa

Alur pendaftaran darmasiswa Aceh Carong yang pertama adalah melakukan pengumpulan berkas ke Kecamatan masing-masing. Untuk berkas pendaftarannya yang diperlukan dapat ditanyakan ke Kecamatan masing-masing.

Selanjutnya calon penerima beasiswa akan diarahkan untuk mengikuti ujian seleksi darmasiswa tersebut. Pada proses seleksi ini, peserta akan menentukan pilihan prodi dan/atau PT yang telah diberikan oleh pihak penyelenggara darmasiswa.

Yang mana nantinya, pada pilihan tersebut merupakan program studi yang akan dipilihkan BPSDM . yaitu, untuk melanjutkan studi pada PT yang akan ditentukan oleh pihak penyelenggara beasiswa.

Jika sudah menyelesaikan tahap ini, pihak dari darmasiswa akan melakukan survei tempat tinggal sesuai alamat KTP.

Pada tahap terakhir, calon penerima beasiswa menunggu hasil pengumuman penetapan pemberian darmasiswa kepada peserta yang terpilih. Untuk tahapan selanjutnya mengenai kapan memulai studi atau belajar di perguruan tinggi terkait, dapat mengikuti ketentuan PT masing-masing.

Hasil Seleksi Beasiswa

Hasil seleksi administrasi calon penerima darmasiswa ini juga dapat dilihat pada laman BPSDM Aceh melalui peramban masing-masing. Pengumuman hasil tes potensi akademik juga dapat dilihat pada laman web tersebut.

Besaran Darmasiswa Aceh Carong

Untuk besaran uang yang diterima dari darmasiswa ini cukup berbeda untuk tiap perguruan tinggi dan juga Politeknik. Untuk besaran dana beasiswa yang diberikan memiliki jatuh tempo yang berbeda untuk tiap jurusan atau perguruan tinggi.

Beberapa menyebutkan, biaya darmasiswa diberikan per bulan, per tahun, dan juga per semester. Untuk yang lebih pasti adalah biaya kuliah per semester telah dibayarkan oleh BPSDM Aceh.

Baca Juga: Pentingnya SBMPTN Ebook untuk Menghadapi UTBK 2022

Apakah Darmasiswa Hanya untuk Penduduk Aceh?

Sesuai dengan namanya, beasiswa ini hanya ditujukan untuk penduduk yang ada di Aceh. Lama bertempat tinggal di Aceh paling kurang adalah 2 tahun.

Untuk program studi dan juga perguruan tinggi dapat dipilih, baik dalam negeri atau luar negeri. Selain itu, program darmasiswa ini diberikan untuk semua jenjang pendidikan, baik S1, S2, dan S3.

Darmasiswa Aceh Carong ini merupakan program bantuan dari BPSDM untuk meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah Aceh. Adapun proses seleksi dan juga pendaftaran beasiswa ini dapat ditanyakan ke kantor Pemerintah daerah setempat.

Pendaftaran dilakukan mandiri secara langsung dengan mendatangi lokasi tempat pengumpulan berkas seleksi beasiswa. Untuk besaran biaya darmasiswa yang akan diterima tentunya berbeda-beda tiap PT atau Politeknik dan atau jurusan yang dipilih.

Umumnya darmasiswa ini disebarkan melalui brosur atau informasi dari instansi pendidikan di daerah tersebut. Tentunya untuk penduduk yang ingin mendapatkan beasiswa ini harus memperbanyak informasi dan juga relasi.

Leave a Comment