Bright Scholarship BRI, Pendanaan Khusus untuk Mahasiswa S1

Daftar Isi

Bright Scholarship BRI adalah program pendanaan pendidikan bagi mahasiswa S1 yang  diadakan oleh Yayasan Baitul Maal BRI. Beasiswa tersebut diadakan rutin setiap tahunnya untuk menunjang generasi intelektual muslim yang berkarakter.

Menulis Esai Sebagai Syarat

Salah satu persyaratan untuk mendaftar adlaah menulis esai sesuai tema yang ditentukan pada saat itu dalam minimal 1000 kata. Ketentuan secara umum untuk penulisan esai tersebut merupakan karya pribadi, tidak menyadur siapa pun.

Selanjutnya, esai ditulis menggunakan ukuran A4 dengan font Times New Roman ukuran 12, an spasi 1.5, tulisan berwarna hitam. Di dalam esai, pendaftar harus mencantumkan judul esai, nama pendaftar serta asal kampus.

Beasiswa Bright Scholarship BRI ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mendapatkan bantuan pendidikan yang lengkap. Apalagi untuk mahasisw ayang berprestasi dibidang keagamaan seperti hafal Al-Qur’an.

Nantinya jika berhasil mendapatkan beasiswa, Anda akan dibina di asrama kampus mitra yang sudah disediakan penyelenggara. Minimal IPK untuk mendaftar beasiswa ini adalah 3.00 dan minimal sedang berada di semester 1.

Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang memiliki prestasi serta aktif dalam organisasi di perkuliahannya. Penerima beasiswa tidak perlu khawatir akan biaya asrama dan living cost lain karena sudah termasuk cakupan beasiswa.

Tetapi, Anda harus memaksimalkan kualitas esai yang Anda tulis nanti agar meningkatkan alasan kenapa Anda berhak atas beasiswa. Penulisan esai harus sesuai dengan kaidah penulisan yang baik dan benar, juga memperhatikan isi esai.

Nantinya esai bisa diunggah pada link yang telah disediakan penyelenggara dalam format yang sudah ditentukan. Setelah itu, pendaftar tinggal melengkapi dokumen lain yang dibutuhkan untuk mendaftar beasiswa tersebut.

Apa yang Akan Didapat?

Tentunya ketika mendaftar beasiswa, apalagi Bright Scholarship BRI peserta bertanya-tanya, apa saja yang nantinya akan didapat. Tak hanya bantuan dana tiap bulan, tetapi banyak hal lain yang menunjang penerima beasiswa.

1. Pendanaan UKT Penuh Sesuai Jumlah

Salah satu cakupan yang diterima adalah, uang kuliah Anda akan dibayarkan secara penuh, sejumlah yang tertera. Tiap semesternya Anda tidak perlu khawatir, karena penerima beasiswa tidak perlu membayar UKT.

2. Biaya Tunjangan Hidup

Bright Scholarship BRI juga akan memberikan beasiswa berupa uang saku atau tunjangan hidup tiap bulannya. Selain membayarkan UKT, tiap bulan awardee akan mendapatkan sekitar Rp900.000 rupiah.

Biaya ini adalah biaya yang akan selalu diperoleh tiap bulan oleh penerima beasiswa, selain UKT yang sudah dibayarkan tadi. Sangat memudahkan sekali, karena penerima tidak perlu memikirkan biaya lain lagi.

3. Asrama dan Fasilitasnya

Karena nantinya awardee akan tinggal dilingkungan asrama, biaya tinggal dan fasilitasnya sudah disiapkan penyelenggara. Asrama ini sebagai pusat pembinaan kegiatan yang diselenggarakan pihak YBM BRI.

Penerima wajib mengikuti pembinaan di asrama, tanpa pungutan biaya dan segala fasilitasnya sudah dipenuhi. Anda tinggal membawa baju dan sudah bisa mengikuti kegiatan yang diadakan YBM BRI.

4. Pembinaan Komprehensif

Pada Bright Scholarship BRI ini, ada yang disebut dengan comprehensive coaching and teaching untuk penerima. Nantinya pembinaan ini akan dilakukan bersama dengan pakar, coach, tokoh maupun praktisi dibidangnya.

Pembinaan ini lebih ke arah soft skill dan karakter, maka dari itu mentor yang didatangkan juga berpengalaman.

5. Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat

Selain itu, untuk menunjang visi dan misi yang menjadi landasan program, diadakan pula kegiatan pemberdayaan masyarakat. Harapannya, para peserta beasiswa bisa melakukan kontribusi dari ilmu yang didapat.

Juga untuk melatih empati serta simpati, dan agar tahu bagaimana rasanya terjun langsung ke masyarakat. Itulah mengapa, keuntungan yang didapat bukan hanya soal materi, tetapi juga pendidikan karakter dan sikap.

Bright Scholarship BRI memberikan berbagai keuntungan kepada para penerima program dana pendidikan yang dikelola. Bantuan ini hadir tidak hanya untuk sekedar memberikan dana, tetapi membantu secara moral juga.

Tujuan Program

Ada tiga pokok tujuan program diadakannya Bright Scholarship BRI yang sejalan dengan visi dan misinya di awal. Visi program tersebut adalah membentuk generasi intelektual muslim dengan jiwa kepemimpinan dan berkarakter.

Serta memiliki sikap daya saing tinggi juga mengaplikasikan nilai islam di dalam kehidupannya setelah mendapatkan beasiswa. Tak hanya itu, berbagai misi dilakukan untuk menjalankan visi yang sudah diterapkan.

Mulai dari misi untuk meningkatkan interaksi mahasiswa dengan Al-Quran melalui menghafal, menelaah, dan mengimplementasikannya. Lalu juga mendorong semangat mahasiswa untuk berkontribusi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Selanjutnya berkontribusi di tengah masyarakat melalui pengoptimalisasian kehidupan di asrama sebagai rumah pemberdayaan masyarakat. Itulah hal-hal yang ingin dicapai dari program ini, berikut juga tujuan diadakannya program tersebut.

Program Bright Scholarship BRI bertujuan untuk mempersiapkan pemimpin masa depan dengan membina mereka. Pembinaan ini diharapkan dapat membantu generasi muda memiliki jiwa kepemimpinan.

Lalu mengasah soft skill generasi muda membentuk mereka memiliki jiwa kepemimpinan sehingga mampu memimpin masa depan. Dengan kemampuan intelektual yang cakap, memiliki karakter baik, berdaya saing, juga berakhlak Qur’ani.

Tujuan lainnya adalah untuk memperkuat aspek sosial masyarakat dengan melatih serta mengembangkan kepedulian mahasiswa. Kepedulian sosial itu diasah dengan membantu mahasiswa terjun ke masyarakat.

Diharapkan kepedulian penerima dalam melakukan aktivitas sosial yang terintegrasi bisa berjalan baik melalui Rumah Pemberdayaan Masyarakat. Sehingga ketika sudah lulus, mahasiswa memiliki skill dan kemampuan bersosialisasi di masyarakat luas.

Juga untuk menumbuhkan jiwa empati serta simpati kepada permasalahan yang ada di sekitar, serta mencari solusi dari masalah tersebut. Itulah beberapa hal mulai dari visi, misi, dan tujuan ada dan dikelolanya beasiswa tersebut.

Target Pembinaan Program

Jadi program bantuan pendidikan ini dilakukan pada beberapa tahap serta masa program, yaitu tiga tahun sejak semester 3. Dimana pada dua tahun awal, penerima bantuan wajib tinggal dan menetap di asrama yang dipersiapkan.

Untuk tahun terkahir pembinaan Bright Scholarship BRI bisa dilakukan di luar asrama, atau tidak wajib berasrama lagi. Diwaktu tiga tahun ini, target pada tahun pertam adalah untuk penguatan dasar ajaran.

Dimulai dari penguatan budi pekerti, penanaman akhlak serta peningkatan soft skill dengan kegiatan-kegiatan yang tersusun. Juga mendorong mahasiswa untuk maju dan aktif di tengah masyarakat luas.

Untuk tahun kedua awardee ditargetkan untuk meningkatkan kapasitas dan jati diri sebagai muslim yang berprestasi. Semakin intens kegiatan yang dilakukan di dalam lingkungan asrama maupun di masyarakat.

Target pada tahun ketiga, program ini ingin peserta sudah memiliki kepribadian yang matang dengan dasar yang kuat tadi. Semakin banyak prestasi yang diraih, juga sudah bisa menjadi pemimpin disebuah organisasi yang diikuti.

Bright Scholarship BRI menjadi salah satu program pendidikan yang banyak diminati karena kegiatannya berbeda dari lainnya. Banyak kegiatan bermanfaat dengan tunjangan yang tidak main-main di setiap periode beasiswanya.

Leave a Comment